Rachel Amanda, salah satu artis yang aktif terlibat dalam kampanye Global Earth Hour . Foto : whatzups.net |
JAKARTA, BL-Salah satu artis yang tahun ini kembali terlibat kampanye Earth Hour adalah Rachel Amanda. Ia mengaku biasanya berpartisipasi mematikan lampu rumahnya saat Earth Hour berlangsung dan dia memanfaatkan momen itu untuk kumpul bersama anggota keluarganya.
“Kalau matiin lampu, gelap, kan jadi semuanya ngumpul. Jadi bisa kumpul sama mama, adik-adik,” kata gadis yang akrab disapa Amanda itu saat jumpa pers Green Month Campaign The Body Shop di Jakarta.
Selain bisa berkumpul bersama keluarga, dia mengaku mendapat manfaat dari momen itu yaitu menghemat energi.
Amanda juga turut berupaya memelihara bumi ini dengan mengurangi pemakaian kantung plastik ketika berbelanja.
“Biasakan bawa shopping bag sendiri, nggak minta kantung plastik,” tutur dara yang masih kelas 3 SMA ini seperti dilansir Antara.
Kebeliannya tidak membatasinya untuk peduli pada kelestarian lingkungan dan dia mengaku hingga kini pun dia masih belajar menerapkan gaya hidup ramah lingkungan (green lifestyle).
“Kalau aku sudah bisa, mudah-mudahan bisa jadi influence (pengaruh) buat yang lainnya,” tutupnya. (Natisha Andarningtyas/Antara)