JAKARTA, BERITALINGKUNGAN.COM – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengadakan acara Pekan Standar Lingkungan Hidup dan Kehutanan 2024 (PeSTA) 2024, dengan tema “Standardisasi LHK Menjaga Keberlanjutan Sumber Daya Alam”.
Acara ini diselenggarakan untuk pertama kalinya bertepatan dengan peringatan 3 tahun berdirinya Badan Standardisasi Instrumen Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BSILHK). PeSTA 2024 menggarisbawahi peran penting KLHK dalam mendukung Undang-Undang Cipta Kerja (UUCK) sekaligus menjaga kelestarian lingkungan.
Acara yang berlangsung di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, selama tiga hari mulai 10-12 September 2024 ini dibuka oleh Menteri LHK, Siti Nurbaya. Dalam sambutannya, Menteri Siti menekankan bahwa standar lingkungan hidup yang jelas akan mempermudah aktivitas investasi tanpa mengabaikan kelestarian alam. “Indonesia sedang mengejar visi Indonesia Emas 2045 melalui transformasi ekologi, sosial, ekonomi, tata kelola, dan budaya, salah satunya melalui penciptaan lapangan kerja yang berkelanjutan,” ujar Siti Nurbaya.
BSILHK, sebagai organisasi yang baru terbentuk, berperan penting dalam merumuskan, mengembangkan, dan menerapkan standar di bidang lingkungan hidup dan kehutanan. Hal ini dilakukan untuk menjaga keseimbangan antara pemanfaatan sumber daya alam dan prinsip keberlanjutan dengan mempertimbangkan aspek Environmental, Social, dan Governance (ESG).
PeSTA 2024 menghadirkan berbagai kegiatan menarik, seperti talkshow, rapat koordinasi tematik, coaching clinic tentang standardisasi LHK, lomba-lomba, dan pameran yang melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, mitra usaha, akademisi, dan pelajar.
Menteri Siti berharap melalui PeSTA 2024, standar yang diterapkan di sektor LHK dapat diakui tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga di panggung internasional. Selain itu, ia mengajak semua pihak untuk bekerja sama dalam menjaga kualitas lingkungan dan kehutanan Indonesia (Marwan Aziz)