JAKARTA, BL-Hingga Sabtu (26/1) pukul 18.00 sebagian besar wilayah Jakarta sudah tidak tergenang banjir.
Adapun wilayah yang masih tergenang adalah Kelurahan Penjaringan (RW 07, 16, 17) tergenang air 10-60 cm, Kelurahan Kapuk Muara (RW 09) setinggi 50-80 cm, Kelurahan Ancol (RW 04) 20 cm, Kelurahan Kapuk Muara (RW 03) 20-40 cm, dan Kelurahan Pluit (RW 04, 05, 06, 07, 09) 10-40 cm).
Namun demikian berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga saat ini masih terdapat pengungsi 3.916 jiwa. Pengungsi tersebut tersebar di :
- Jaktim : 80 jiwa di Kelurahan Cililitan
- Jaksel : 167 di GOR Pengadegan
- Jakbar : 227 jiwa, (Kedaung Kaliangke 100, Roa Malaka 30, Tegal Alur 97)
- Jakut : 3.442 jiwa (Penjaringan 2.764, Pluit 678)
(Jekson Simanjuntak/Marwan).